Hukum & Kriminal

Pokus peningkatan SDM Dan Ketahanan Pangan Lapas Ciamis Optimis Wujudkan Asta Cita

Ciamis, Sergap.live – Lapas Kelas IIB Ciamis kembali menunjukkan komitmennya dalam pengembangan sumber daya manusia (SDM) warga binaan pemasyarakatan (WBP) melalui Program Galendo. Program ini mendukung arahan Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, khususnya dalam ketahanan pangan nasional dan penguatan SDM.

Kepala Pengamanan Lapas (KPLP), Shiddiq Nugroho, A.Md.IP., memimpin pelatihan peternakan lele bagi WBP. Pelatihan ini mengimplementasikan ilmu yang diperoleh WBP dari Gerobak Literasi Narapidana, inovasi lapas yang menyediakan buku-buku pertanian, peternakan, dan perikanan. “Kami ingin memastikan WBP tidak hanya paham teori, tetapi juga mampu mempraktikkan keterampilan ini setelah bebas,” ujar Shiddiq.

Selain pelatihan peternakan lele, lapas juga mengadakan pelatihan perkebunan sebagai bagian dari upaya mencetak WBP yang siap berkontribusi pada ketahanan pangan nasional.

Kasi Admintantib, Rizki Tarmuji, S.H., M.M., menyatakan dukungannya dengan memperketat pengamanan selama pelatihan berlangsung. “Kami memastikan semua kegiatan berjalan lancar tanpa gangguan, dengan koordinasi antara seksi pengamanan dan pembinaan,” jelas Rizki.

Kepala Lapas, Benni Nurahman, A.Md.IP., S.H., M.H., menjelaskan bahwa meskipun memiliki keterbatasan lahan, pihaknya fokus mempersiapkan SDM unggul melalui pelatihan kerja di bidang pertanian, peternakan, dan perikanan.

Antusiasme WBP dalam mengikuti program ini cukup tinggi. Salah satu peserta, Andrian, menyatakan bahwa ia fokus belajar untuk sukses setelah bebas. “Melalui buku-buku yang disediakan, saya ingin menjadi petani dan peternak yang baik,” ujarnya.

Kasubsi Register, Ipan, S.H., menambahkan bahwa lapas akan menerima tambahan sekitar 500 buku untuk memperkaya koleksi perpustakaan, hasil kerja sama dengan Dinas Perpustakaan Daerah dan Yayasan Bakti Anak Negeri.

Program Galendo diharapkan mampu mencetak WBP yang unggul, baik secara mental, pengetahuan, maupun keterampilan, sejalan dengan visi besar pemerintah dalam membangun ketahanan pangan dan penguatan SDM.

(@MIR)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *